Posted by : Eka Kamis, 27 November 2014



Pengaruh Motivasi Belajar Siswa Terhadap
Kelengkapan Fasilitas Yang Ada

            Pendidikan merupakan salah satu sarana dan prasarana yang ada untuk memajukan dan meningkatkan kualitas bangsa Indonesia. Oleh karena itu,  pemerintah harus lebih  memberikan perhatian terhadap pendidikan, sejak dari Taman Kanak-kanak sampai jenjang Perguruan Tinggi khususnya. Sehingga Bangsa Indonesia mampu mengikuti pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi agar dapat sejajar dengan bangsa-bangsa lain.

            Pada umumnya, siswa, orang tua serta guru pasti menginginkan prestasi belajar yang baik. Keberhasilan peserta didik dalam proses pendidikan juga dipengaruhi oleh berbagai macam faktor, diantaranya Faktor dari dalam diri peserta didik antara lain :
1.       kecerdasan,
2.       bakat,
3.       minat,
4.       motivasi,
5.       disiplin diri,
6.       kepribadian,
7.       kemandirian dan
8.       kepercayaan diri

Sedangkan dari luar diri peserta didik antara lain :
1.        lingkungan sekolah,
2.        keluarga,
3.        fasilitas belajar,
4.        laboratorium,
5.       perpustakaan,
6.       lingkungan masyarakat dan lain sebagainya.

            Motivasi berprestasi memiliki peranan penting sebagai salah satu faktor yang berasal dari dalam siswa yang menentukan keberhasilan dalam meraih prestasi belajar. Yang dimaksud motivasi berprestasi adalah “ suatu dorongan yang terdapat dalam diri siswa yang selalu berusaha atau berjuang untuk meningkatkan atau memelihara kemampuannya setinggi mungkin dalam semua aktivitas dengan menggunakan standar keunggulan” (Heckausen dalam Djaali, 2006 : 103). masih banyak lagi faktor yang mempengaruhi prestasi belajar siswa, namun keberhasilan siswa dalam belajar tidak lepas dari faktor motivasi untuk berprestasi. Sebagaimana diungkapkan oleh Bruner dalam Djaali (2006 : 106) bahwa “siswa dengan tingkat motivasi berprestasi tinggi, cenderung untuk menjadi lebih pintar sewaktu mereka dewasa”.
            Keberhasilan belajar seorang siswa juga dipengaruhi oleh fasilitas belajar yang ada, baik di sekolah maupun di rumah. Fasilitas belajar yang memadai akan mendukung siswa dalam mencapai prestasi belajar yang maksimal. Fasilitas belajar menurut Arianto (2008) adalah: Fasilitas dalam dunia pendidikan berarti segala sesuatu yang bersifat fisik maupun material, yang dapat memudahkan terselenggaranya proses belajar mengajar, misalnya tersedianya tempat perlengkapan belajar di kelas, alat-alat peraga pengajaran, buku pelajaran, perpustakaan, berbagai perlengkapan pratikum loboratorium dan segala sesuatu yang menunjang terlaksananya proses belajar mengajar.
            Keadaan keluarga yang berbeda-beda juga menentukan bagaimana dan sampai dimana proses belajar yang dialami dan prestasi yang dicapai oleh anak-anaknya. Hal ini berkaitan dengan pemenuhan fasilitas belajar di rumah, dengan tersedianya fasilitas yang menunjang untuk belajar siswa, diharapkan dapat memperlancar proses belajar siswa yang pada akhirnya mencapai prestasi belajar yang memuaskan.
Dengan adanya fasilitas belajar yang memadai, siswa akan lebih mudah dalam mengerjakan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan mata pelajaran dan tugas-tugas sekolah. dengan adanya fasilitas belajar yang lebih lengkap maka diharapkan siswa akan lebih maju dalam belajar dan akan mencapai prestasi yang maksimal.
            Tersedianya fasilitas belajar terutama pada lingkungan sekolah yang lengkap disertai pemanfaatan yang maksimal oleh siswa akan membantu mengembangkan pengetahuan dan meningkatkan prestasi belajar siswa. Namun, apabila fasilitas yang telah tersedia tidak dimanfaatkan secara maksimal karena adanya berbagai keterbatasan, misalnya: ketidakmampuan mengoperasikan berbagai media atau alat bantu belajar yang modern, maka berbagai fasilitas belajar yang tersedia di rumah tidak akan memberikan sumbangan yang besar terhadap prestasi belajar siswa.
            Dengan adanya fasilitas belajar yang memenuhi dan dapat mendukung kegiatan belajar siswa, maka siswa akan merasa lebih nyaman dan merasa mudah untuk belajar, khususnya adalah fasilitas belajar siswa yang ada dirumah. Jika pemenuhan fasilitas belajar siswa telah terpenuhi, maka siswa akan meningkatkan prestasi belajarnya.
            Dengan demikian maka, kelengkapan fasilitas yang ada sangat mempengaruhi motivasi belajar siswa. Sehingga lengkapnya fasilitas juga sangat mempengaruhi dengan prestasi belajar yang dihasilkan para siswa yang ada.
           

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Arsip Blog

Diberdayakan oleh Blogger.

Jumlah Pengunjung

- Copyright © Belajar Bersama -